SELAMAAAAAT!!! anda memasuki kawasan blog sotta

Saturday, April 14, 2012

cinta

cinta yang memberi warna pada secarik kertas kosong
yang menemani pena untuk mengisi setiap sisi dari kertas itu
cinta tidak datang dengan sendirinya
dan tidak akan pergi atas nama kepaksaan

cinta tidak bisa dibeli oleh rayuan para pujangga
dan tidak akan luluh oleh bujuk rayuan kata-kata
karena cinta bukan hanya sekadar kata-kata
tapi cinta adalah penyempurna kata-kata

dia lah cintamu, nak
yang mencintaimu karena agamamu
yang menarikmu untuk semakin mencinta kepada Tuhan dan Rasulmu

dia lah pemilik tulang rusukmu
yang kau pinjam selama berpuluh tahun
yang selalu kau rasakan hadirnya dalam hidupmu
yang namanya jawabkan disetiap doa malammu

jika dia adalah cintamu
dia tidak akan datang kepadamu
tapi dia datang menghadap walimu
untuk menyempurnakan dienmu

Friday, April 6, 2012

tulang rusuk

kau menunggu langit berubah menjadi orange kemerahan, menjingga, lalu hitam gelap. kau menunggu senja dengan segerombolan harap cemas. ada harapan terhadap retina untuk menangkap bayangnya. sesekali mengintip dari balik jendela kamar, melihat jam lalu mencari jejak matahari. 

seandainya bisa menyingkat waktu, ingin kau putar jam dunia untuk mempercepat pergerakannya. ingin menarik matahari untuk segera tenggelam diujung sana. lalu mengangkat rembulan menggantikan matahari mengawasi manusia dalam menjalankan kehidupannya.

sejam dua jam, kesetiaanmu menunggu berbuahkan hasil. rembulan tampak sangat indah. tapi dia tidak sendiri, ada beriburibu bintang yang menemaninya menerangi malam yang sangat gelap. gerlap gerlip cahaya bintang membentuk senyummu yang lebar. hari ini bintang menepati janjinya untuk menemani rembulan dalam tugas rondanya.

siapakah pemilik tulang rusuk ini ? kau bercerita pada rembulan. tentang dia yang kau harapkan datang. kau menebar senyum untuk kesetiaan rembulan mendengarkan ceritamu. lalu rembulan bertanya, kenapa kau selalu berbagi cerita kepadanya, kenapa tidak dengan matahari yang setia menemanimu lebih dari 12 jam. tapi kau segerakan pertanyaanya dengan kembali melemparkan senyuman. yah hanya dengan senyuman.

Tuesday, April 3, 2012

MUHASABAH


matahari meninggi, badan mulai gerah, panas dalam menghampiri, terasa matahari sejengkal dari kepala. kau larikan dirimu ke dalam gedung nan megah itu, dengan berlari kecil menghindari bola panas yang akan menyakiti tubuhmu. 
 
manusia bertumpah rua dalam suatu ruangan yang luasnya dapat menampung orang-orang sekampung. dalam kesendirian, kau hadapkan dirimu dengan setumpuk buku-buku. bukan, kau bukan kutu buku. tapi kau suka membaca selembar dua lembar dari salah satu buku yang menyita perhatianmu.
 
langit menggelap. mendung menggantung di atas cakrawala. burung-burung mulai berlarian. kau keluar dari sangkar sang mata empat. lalu melesap pergi. membawa dirimu bergabung dalam keramaian kota. berhenti sejenak, kau merasa tersudutkan diantara berjibun gaya hidup. merunduk lalu jalan terus tidak mempedulikan.
 
di keramaian kota, kau ada janji. 6 tahun silam dengan bintang yang tak pernah kau harapkan hadir dalam beberapa malammu. dengan bintang yang tidak akan ingkar janji katamu. dengan bintang yang selalu menjaga bentuk hatinya untuk tetap seperti semula, tidak berpindah.
 
di antara keramaian, di antara orang-orang yang menikmati senja, memandang indah langit yang menjingga, tidak separaspun yang kau kenal . tapi kau terus mencari, memaksa imajinasimu menggambarkan sosoknya berdiri menunggumu dengan sebongkah harapan. tapi kau kehilangan kreatifitas, tidak ada imajinasi.
 
langit mulai menjingga, sedikit-sedikit matahari mulai mengubur dirinya di ujung barat. buliran-buliran bening mulai mengapung di ujung pelupuk. kekecewaan meluap. harapan berkamuflase menjadi cerita cinta fatamorgana.

kau melesap pergi dari keramaian kota. tapi dalam hati masih tertoreh sejuta harapan walau fatamorgana. kau pulang, kembali dalam lapakmu dan berjanji besok kembali akan menjemput bintang yang tidak pernah kau jemput sebelumnya.


terima kasih untuk si empunya cerita
aku ingin seperti kau, tapi tidak seperti kau

EUFORIA BLOGSHOP N5M DI MAKASSAR



tidak ikut ? tidak sempat hadir ? sibuk ?
mau tau bagaimana keseruannya ? cekidot BLOGSHOP N5M